Lompat ke isi utama

Berita

Mewujudkan Pemilu Yang Berkualitas dan Berintegritas

Cianjur, Bawaslu Cianjur-Menjelang pelaksanaan Pemilu tahun 2024, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Cianjur, menggelar rapat koordinasi pengawasan Pemilu 2024. Rakor yang bertemakan “Mewujudkan Pemilu yang berkualitas dan Berintegritas” dilaksanakan salah satu hotel di Cipanas- Cianjur, tepatnya di Jalan Raya Cipanas Puncak, Cianjur Kamis (29/9/2022).

Kegiatan rapat koordinasi Bawaslu Kabupaten Cianjur, dihadiri masing- masing dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) TNI/Polri, partai politik, mahasiswa, Insan pers dan stakeholder lainnya.

Ketua Bawaslu Cianjur membuka langsung Rapat Koordinasi Tahapan Pengawasan Pemilu.

Ketua Bawaslu Kabupaten Cianjur Usep Agus Zawari mengaku, rapat koordinasi ini, dalam rangka menginformasikan tentang teknis dan kinerja Bawaslu Cianjur dalam pengawasan Pemilu 2024.

“Intinya dengan adanya rapat koordinasi ini, dapat mengajak kepada semua stakeholder agar dapat mengawal proses Pemilu ini agar lebih baik, berkualitas dan berintegritas,” tegasnya.

Melalui forum silaturahmi ini, lanjut Usep, dapat menemukan titik temu dapat menyamakan persepsi.

“Mudah mudahan melalui kegiatan rapat ini, dapat menemukan titik temu persamaan persepsi untuk sama-sama mengawal proses Pemilu 2024".

Tag
Berita